Setiap harinya orang-orang baik yang bekerja maupun yang bersekolah tidak mau ketinggalan mengupdate status mereka di "Social networking" . seperti update status di Facebook , atau ngetweet istilah update status di Twitter adalah kegiatan yang tidak pernah mereka lewatkan dalam setiap kegiatan mereka baik dalam kondisi sibuk maupun kondisi sedang santai.
Ketenaran "Facebook" dan "Twitter" memang tidak dapat di tandingi .sejak kemunculan mereka pada tahun 2004-2005 , pengguna "Facebook" dan "Twitter" langsung meroket.setiap harinya puluhan ribu orang mendaftar di kedua jejaring sosial tersebut.Bagaimana nasib jejaring sosial yang lainnya??Apakah tidak ada yang menggunakan jasa mereka?? ternyata masih ada pengguna jejaring sosial selain "Facebook" dan "Twitter" . sebut saja "Tagged.com" , "Myspace.com" , "Plurk.com" , dan masih banyak lagi .dari sini kita dapat menyimpulkan bahwa "Facebook" dan "Twitter" masih ada pesaingnya.jadi kembali pada diri kita masing-masing ,ingin menggunakan jasa yang mana.
Dalam artikel ini saya akan membahas sedikit tentang 4 jejaring sosial yang tergolong baru , mari kita bahas saru per satu.
1. Fupei , Situs Jejaring Sosial Rasa Indonesia
Merupakan salah satu jejaring sosial buatan anak bangsa sendiri.di buat oleh seorang Developer asal kota Jakarta yang bernama Sanny Gadafi. dan baru saja selesai dari beta testing dalam mengimplementasikan dukungannya terhadap program terbuka berskala dunia yaitu OpenID, dengan menjadi sebuah OpenID Provider, FUPEIs (sebutan member FUPEI) dapat mengakses kedalam halaman member website-website yang menerima OpenID sebagai salah satu cara loginnya.
Bersama dengan website-website besar yang juga sebagai OpenID Provider seperti Yahoo, Google, Mixi dan lain-lainnya, FUPEI akan selalu berusaha mengikuti perkembangan internet dunia, dan mencoba untuk membuktikan kepada dunia bahwa Indonesia tidak selalu menjadi konsumen terhadap website-website luar, Indonesia memiliki kemampuan untuk mengikuti perkembangan yang ada terutama dalam teknologi internetnya.
OpenID adalah layanan pengenal identitas, yang membolehkan FUPEIs untuk masuk kedalam banyak website dengan hanya menggunakan sebuah identitas digital, yang menyebabkan FUPEIs tidak perlu lagi mendaftarkan baru di website yang FUPEIs kunjungi. OpenID tidak terpusat hanya kepada satu website, gratis dalam pemakaiannya, dan memiliki standarisasi pengelolaan informasi yang sudah FUPEIs miliki.
Dengan menggunakan FUPEIs tidak perlu mengingat ID dan password di sebuah website. Melainkan cukup dengan menggunakan identifikasi milik FUPEI dan passwordnya di FUPEI.
Sebuah website yang dipercaya menggunakan OpenID, akan menggunakan form masuk milik OpenID. Berbeda dengan website kebanyakan yang biasanya memiliki form masuk dengnan pertanyaan ID dan password, apabila menggunakan form OpenID, akan terlihat sebuah pertanyaan saja, yaitu form identifikasi OpenID, biasanya juga disertakan dengan logo kecil dari OpenID. Form ini yang akan terhubung kepada pusat data di FUPEI untuk melakukan pengesahan.
FUPEIs hanya membutuhkan sebuah kode identifikasi OpenID. Pada saat FUPEIs mengunjungi website yang menggunakan OpenID, FUPEIs cukup memasukkan kode identifikasi tersebut. Dan silahkan lihat keajaiban dari OpenID bekerja.
FUPEI-Friends Uniting Program Especially Indonesia- adalah sebuah website komunitas yang berisi tentang jurnal persahabatan dan kreatifitas di internet, dikhususkan untuk kalangan Indonesia, FUPEI terus berusaha untuk mengembangkan fasilitasnya agar tidak kalah dengan fasilitas website-website yang sejenis diluar, memiliki anggota sebanyak 80.000 lebih orang dengan 96,3 persen adalah pengguna yang berasal dari Indonesia.
Fupei diharapkan dapat menjadi portal anak muda terbesar di Indonesia dengan menyediakan berbagai macam fasilitas-fasilitas yang berguna untuk kepentingan membernya. Dan mengenalkan ke dunia Internasional bahwa anak muda Indonesia kreatif dan bersahabat.
“Selain itu, Fupei juga diharapkan dapat menciptakan rasa persatuan, kesatuan dan memperkaya persahabatan tanpa memandang latar belakang. Karena motto kami adalah ‘without friends, we’re nothing’,” ujar pihak Bije Multimedia selaku manajemen Fupei melalui keterangan resminya, Selasa (2/9/2008).
Untuk terus menonjolkan Fupei sebagai situs lokal, Fupei akan dilengkapi dengan bahasa pengantar lain. Selain bahasa Indonesia dan Inggris, Fupei juga akan dilengkapi dengan bahasa daerah. Hingga saat ini sudah ada lima bahasa daerah seperti Jawa, Sunda, Padang, Lampung dan Betawi. Sedangkan beberapa bahasa lainnya seperti Bugis, Papua, Palembang dan Manado masih dalam proses pengerjaan.
Fasilitas unggulan Fupei adalah kostumisasi profil Fupeis, games, blog, forum dan chatroom. Fupeis juga dapat menikmati photo album, musik, video dan ecard dengan teknologi yang tidak kalah dengan flickr, MySpace, YouTube dan Friendster. (Sumber : Okezone)